-->

NICOLAUS COPERNICUS | Biografi | Pencetus Teori Matahari Pusat Tata Surya / Heliosentris



NICOLAUS COPERNICUS [ 1473 - 1543 ]/ NIKLAS COPERNICUS - Lahir di Torun, Polandia, tanggal 19 Februari 1473. Copernicus masuk di salah satu Universitas Polandia di Crawcow. Di sana dia mengambil matematika dan Latin serta Ilmu Astronot. Pada tahun 1496 ia pergi ke Italia, dimana ia menghabiskan waktunya selama kurang lebih 10 Tahun untuk belajar di beberapa Universitas. Sementara di Bologna ia bekerja di Domenico da Novara di mana terdapat seorang guru besar astronomi yang banyak mempengaruhinya dan kepada guru inilah Ia banyak bertanya hal-hal yang tidak mengerti tentang alam semesta.

  Pada saat orang-orang percaya bahwa bumi merupakan pusat alam semesta. Mereka percaya bahwa semuanya - Matahari, bulan, dan bintang serta planet lainnya bergerak mengelilingi bumi. Copernicus pun mengambil keputusan yang berbeda, dimana hasil dari penelitian yang di lakukan membuahkan sebuah teori yakni Teori Heliosentris di mana Mataharilah yang merupakan pusat tata surya, semua benda-benda luar angkasa mengelilingi matahari sebagai porosnya

  Nicolaus membuat sebuah gagasan berdasarkan pengalamannya yang di rangkum dalam paper dengan judul Commentariolus, dimana ia mengutarakan hanya dengan menggunakan matematika dan logikanya ia menyimpulkan dengan pasti bahwa Sistem dari Ptolemi itu salah. Akan tetapi ia tidak mau mengumumkan penemuannya secara publik, Ia tidak ingin mengadakan perlawanan dengan para penguasa gereja, dimana pada saat itu Teori dari Claudius Ptolemy yang mengatakan bumi sebagai pusat alam semesta telah di percaya oleh semua orang bahkan ahli-ahli agama, Ia tidak ingin memperoleh kesulitan. Tetapi di lain pihak ia tidak ingin membiarkan kenyataan ilmiah dengan begitu saja.

 Akhirnya ia mengutarakan penemuannya dengan para Mahasiswa dan para ilmuwan saja. Dengan harapan agar merekalah yang menerbitkan pendapat dan keyakinanya tersebut. Tak lama berselang penemuannya mengenai teori Heliosentris berkembang dan mendapat dukungan dari beberapa Ilmuwan lainnya, menjelang kematiannya barulah bukunya mengehebohkan banyak orang yang berjudul Revolusi dari Alam Semesta

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "NICOLAUS COPERNICUS | Biografi | Pencetus Teori Matahari Pusat Tata Surya / Heliosentris"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel